FGD PENYUSUNAN ISU STRATEGIS DAERAH
DALAM RANGKA PENYUSUNAN RANWAL RPJPD KABUPATEN KEPAHIANG TAHUN 2025-2045

By admin-fa 26 Agu 2023, 08:29:06 WIB Kegiatan Bappeda
FGD PENYUSUNAN ISU STRATEGIS DAERAH

Keterangan Gambar : Sekda Kepahiang bersama para Narasumber dari Bappenas


BENGKULU - Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kepahiang dalam rangka penyusunan rancangan awal Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Kepahiang Tahun 2025-2045 melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Isu Strategis Daerah di The Madeline Hotel, Bengkulu.

Kegiatan ini dihadiri oleh perencana seluruh OPD di Kabupaten Kepahiang dan juga panitia dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kepahiang sendiri.

Kegiatan ini sesuai dengan amanat dalam Peraturan Menteri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah, Tata Cara Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah serta Tata Cara Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah.

Baca Lainnya :

Kegiatan berlangsung dari tanggal 23 sampai dengan 25 Agustus 2023, pada tanggal 23 Agustus 2023 kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kepahiang (Dr. Hartono, M.Pd) dan kemudian dilanjutkan kata sambutan dari Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kepahiang (M. Salihin, M.Si) secara daring. Adapun Narasumber dalam kegiatan ini besaral dari Bappenas RI (Agus Manshur, S.E., MA dan Kholid Fathirius, S.IP)

Dalam kegiatan Focus Group Discussion ini didapatkan beberapa hasil kesepakatan, sebagai berikut :

1.      Hasil kesepakatan diskusi kelompok terfokus penentuan permasalahan daerah kabupaten kepahiang dalam jangka panjang diperoleh sebanyak 19 permasalahan daerah, sebagai berikut:

a.      Masih rendahnya kontribusi PAD dalam penerimaan daerah

b.      Masih belum kuatnya ketahanan pangan dan belum terjaminnya keamanan pangan

c.       Masih rendahnya tingkat kesejahteraan petani

d.      Masih rendahnya pertumbuhan UMKM

e.      Masih belum tercapainya target investasi

f.        Masih rendahnya kualitas pelayanan kesehatan

g.      Meningkatnya prevalensi stunting

h.      Masih rendahnya derajat pendidikan

i.        Masih rendahnya tingkat kesejahteraan sosial

j.        Masih tingginya kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak

k.       Masih terbatasnya ketersediaan infrastruktur dasar dan infrastruktur strategis

l.        Masih rendahnya kualitas infrastruktur dasar dan infrastruktur strategis

m.     Menurunnya indeks kualitas air, udara dan tutupan lahan

n.      Masih belum optimalnya pelayanan transportasi

o.      Masih rendahnya profesionalitas ASN

p.      Masih rendahnya kesadaran masyarakat dalam menjaga persatuan bangsa

q.      Masih belum kuatnya penegakan hukum (perda dan perkada)

r.       Masih rendahnya nilai survei kepuasan masyarakat

s.       Masih rendahnya kualitas layanan administrasi kependudukan

 

2.      Hasil kesepakatan diskusi kelompok terfokus penentuan isu strategis daerah kabupaten kepahiang dalam jangka panjang diperoleh sebanyak 6 isu strategis daerah, sebagai berikut:

a.      Pertumbuhan ekonomi yang berkualitas

b.      Peningkatan kualitas sumber daya manusia

c.       Penyediaan infrastruktur yang berkualitas

d.      Lingkungan hidup yang berkualitas dan berkelanjutan

e.      Penegakan hukum dan kohesivitas sosial

f.        Tata kelola pemerintahan yang baik dan berkualitas

Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan tertib, kemudian pada tanggal 25 Agustus 2023,  kegiatan ditutup secara resmi oleh Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah secara daring.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment